Strategi Tepat Bangun Bisnis Rental Buat Pebisnis Baru!

Highlights
  • Bisnis rental punya potensi pasar yang tinggi di beberapa segmentasi pasarnya.
  • Model usaha rental sangat beragam dari segi produknya.
  • Legalitas merek jadi salah satu kunci usaha rental bisa berkembang dan bertahan di tengah persaingan yang makin ketat.
  • Cek merek di Mebiso dan mendaftarkannya di Jasa Merek bisa jadi sebuah investasi kecil agar bisnis tetap aman.
Banyak yang Gagal Daftar Merek, Jangan Sampai Kamu Juga!
Masih banyak bisnis yang tidak sadar bahwa merek mereka berisiko ditolak. Yuk, kenali cara menilai potensi keberhasilan sebelum kamu mendaftar!
Pelajari Langkahnya Sekarang!

Alasan Bisnis Rental Masih Menjanjikan

Walaupun inovasi bisnis makin ke sini makin beragam, namun bisnis rental saat ini masih tetap jadi salah satu model usaha primadona yang banyak orang pilih. Permintaan yang stabil dan margin profit yang relatif tinggi jadi salah satu alasan kenapa bisnis ini banyak orang pilih — karena memang potensinya tinggi.

Bisnis rental sendiri juga telah berevolusi ke bentuk bisnis yang makin beragam. Saat ini tak hanya sebatas kendaraan saja, tapi juga kian merambah ke bidang-bidang lain seperti alat pesta, properti, video game, bahkan gawai sekalipun. Ini menunjukkan bahwa potensi bisnis persewaan alias rental, sangat bisa fleksibel dan di saat yang bersamaan juga inovatif.

Kalau kamu berminat untuk membuka bisnis rental juga, maka di artikel ini akan kita bahas selengkapnya soal bagaimana strategi bisnis yang tepat beserta opsi-opsi apa saja yang bisa kamu pilih!

1) Potensi Bisnis Rental Mobil 

Di tengah hiruk pikuk masyarakat yang makin dinamis, mobilitas kerap kali jadi sebuah kebutuhan utama yang tak bisa ditawar. Oleh sebab itu, memiliki kendaraan sendiri kerap kali jadi sebuah opsi bagi masyarakat untuk mengatasi kebutuhan mobilisasi ini. Salah satu opsinya ialah dengan memiliki mobil.

Namun tak semua masyarakat memiliki kemampuan yang sama untuk bisa memiliki mobil sendiri. Karena itu, untuk mengatasi kebutuhan ini, lahirlah bisnis rental atau penyewaan mobil yang kian menjamur di tengah masyarakat sampai sekarang.

Bisnis rental mobil jadi populer karena banyaknya permintaan transportasi yang kian naik. Misalnya, untuk kebutuhan perjalanan bisnis, wisata, maupun untuk kebutuhan mobilisasi harian dan rutinan. Tapi seperti halnya dengan bisnis-bisnis yang lain, bisnis penyewaan ini juga punya tantangannya sendiri jika kamu ingin menjalaninya.

Beberapa aspek yang mungkin harus kamu perhatikan dari menjalankan bisnis penyewaan mobil antara lain seperti:

  • Jumlah armada.
  • Perawatan tiap-tiap armada.
  • Sistem booking atau pemesanan.
  • Rute perjalanan.
  • Transparansi harga.
  • Paket layanan.
  • Proteksi legalitas.

Dari aspek-aspek di atas, proteksi legalitas jadi salah satu yang terpenting, utamanya untuk masalah perlindungan merek. Sebab, dengan makin banyaknya kompetitor, proteksi merek jadi sebuah kebutuhan prioritas agar nantinya kamu bisa menjalankan bisnismu dengan aman tanpa perlu takut merekmu bakal ada yang mengusiknya.

2) Bisnis Rental PS dan Potensi Besarnya

Opsi bisnis rental yang satu ini mungkin terlihat sangat umum. Namun jangan salah, walaupun terlihat sederhana, nyatanya bisnis penyewaan konsol PlayStation (PS) ini masih punya pangsa pasar yang sangat potensial, utamanya di area yang padat penduduk dan lingkungan-lingkungan strategis yang berisi banyak anak muda.

Modalnya pun terbilang relatif kecil. Meski begitu, pemasukan harian yang bisa kamu dapatkan pun juga tergolong stabil — apalagi jika kamu bisa mengkombinasikan layanan-layanannya seperti misal minuman ringan, makanan, atau sejenisnya.

Namun tantangan terbesar dari bisnis ini terletak pada bagaimana kamu bisa menghadirkan pengalaman bermain game yang nyaman namun tetap seru untuk para pengunjung kamu. Belum lagi jika berbicara soal makin banyaknya kompetitor serupa yang masing-masing punya inovasi tersendiri dalam menggaet para pengunjungnya.

Karena itu, agar kamu bisa menjalankan bisnis penyewaan PS ini secara maksimal, kamu harus memperhatikan beberapa aspeknya, seperti misalnya:

  • Jumlah konsol PS yang akan kamu beli.
  • Game apa saja yang mau kamu sediakan.
  • Fasilitas dan desain interior ruang gaming.
  • Strategi promosi.
  • Membangun citra brand yang unik agar pelanggan mudah mengingat bisnismu.

Namun ada satu hal yang perlu kamu garis bawahi ketika mau membangun citra brand, yakni soal merek itu sendiri. Kamu harus pastikan bahwa merek bisnis PS kamu sudah aman agar saat bisnismu dan strategi promosimu sudah berjalan, kamu tak perlu khawatir lagi akan adanya pihak lain yang mau meniru merekmu.

Satu-satunya jalan teraman untuk mendapatkan proteksi merek yang maksimal tentu dengan mendaftarkannya ke DJKI.

3) Pilihan Bisnis Rental Modal Kecil untuk Pemula

Tak semua orang punya besaran modal yang sama ketika mau membangun bisnis rentalnya sendiri. Tak jarang, ada yang berhasil memiliki bisnis penyewaannya sendiri walaupun dengan bermodal relatif kecil.

Beberapa contoh usaha rental berikut bisa jadi opsi bagi kamu yang ingin membuka bisnis ini dengan modal yang relatif minim, seperti:

  • Penyewaan alat pesta.
  • Penyewaan mesin kopi.
  • Penyewaan ponsel gawai.
  • Penyewaan kamera.
  • Penyewaan alat grill.
  • Penyewaan perlengkapan outdoor, dan masih banyak yang lain lagi.

Kamu harus paham bahwa salah satu kunci utama dalam membangun usaha rental ini adalah memilih produk yang banyak orang butuhkan, namun produk tersebut jarang orang miliki secara pribadi. Nah ketika kamu sudah berhasil menemukan pain point itu, maka kamu sudah selangkah membangun usaha rental kamu sendiri.

Setelah menemukan produk apa yang akan kamu usung untuk kamu rentalkan, selanjutnya adalah bagaimana strategi branding dan promosinya. 

Tentu ada beberapa strategi branding dan promosi yang bisa kamu terapkan, seperti contohnya:

1. Optimasi Kehadiran Digital

Manfaatkan platform-platform media digital yang ada untuk membangun kehadiran bisnismu secara digital. Misal seperti menggunakan Google Maps atau media sosial Instagram, TikTok, atau Facebook.

2. Manfaatkan Testimoni Pelanggan

Pelanggan yang bahagia dengan layanan rentalmu adalah aset berharga. Sebuah review positif dari pelanggan yang bahagia akan membantu membangun kepercayaan publik lebih cepat.

3. Tunjukkan Value Bisnismu

Walaupun kompetitornya banyak tapi bukan berarti bisnismu tak bisa bersaing. Salah satu caranya adalah dengan menonjolkan keunggulan yang bisnismu miliki yang tak akan bisa ditemukan pada bisnis serupa lainnya.

Selain itu, perlindungan terhadap merek bisnismu juga perlu kamu perhatikan. Karenanya, ketika usaha rentalmu sudah berdiri, kamu harus perhatikan terkait perlindungan legalitas mereknya. 

Sebab, kamu harus ingat bahwa di tengah perkembangan bisnis yang dinamis seperti sekarang, kamu bukanlah pemain satu-satunya. Karenanya, agar tak ada kompetitor lain yang bisa meniru merek bisnismu, idealnya kamu harus melindunginya sedini mungkin.

FAQ

Apakah usaha rental butuh legalitas?

Ya, setiap usaha rental perlu punya legalitas agar bisnisnya bisa berjalan dengan sah dan aman.

Apa risiko tak memiliki legalitas merek untuk usaha rental?

Maka merek bisnismu akan sangat rentan terkena pelanggaran atas merek seperti peniruan tanpa izin atau pencurian merek.

Apakah usaha rental yang masih kecil perlu punya legalitas merek juga?

Idealnya iya, karena merek adalah aset bisnis jangka panjang dan nilainya akan meningkat seiring makin bertumbuhnya bisnismu.

Ingin Daftar Merek? Jangan Lupa Cek Potensinya Dulu!
Banyak merek gagal terdaftar karena tidak melalui analisis yang tepat. Pastikan kamu tidak melewatkan langkah penting ini sebelum mengajukan pendaftaran!
Pelajari Langkahnya Sekarang!

Miliki Kunci Sukses Usaha di Era Digital

Persaingan usaha akan terus meningkat seiring berkembangnya zaman dan kebutuhan masyarakat. Karenanya, salah satu kunci yang bisa membuat bisnismu bertahan adalah dengan memiliki proteksi terhadap identitas bisnis itu sendiri. 

Sebelum melangkah lebih jauh, mari pastikan nama brandmu sudah dengan cek merek online di Mebiso. Setelahnya, lindungi identitas usahamu dengan jasa pendaftaran merek profesional di Jasa Merek agar bisnismu tetap bisa tumbuh dengan aman dan nyaman.

Artikel Terkait
4 Tren Bisnis Kopi dan Strategi Sukses Membangunnya!
4 Tren Bisnis Kopi dan Strategi Sukses Membangunnya!
Potensi Tren Bisnis Toko Baju yang Ramah Pebisnis Pemula
Potensi Tren Bisnis Toko Baju yang Ramah Pebisnis Pemula
Kiat Membangun Bisnis Rumahan yang Aman dan Menguntungkan
Kiat Membangun Bisnis Rumahan yang Aman dan Menguntungkan
35+ Rekomendasi Nama Bisnis yang Kekinian dan Mudah Diingat
35+ Rekomendasi Nama Bisnis yang Kekinian dan Mudah Diingat
10 Bisnis Cepat Kaya yang Mudah Dijalankan dan Layak Dicoba
10 Bisnis Cepat Kaya yang Mudah Dijalankan dan Layak Dicoba
Modal Membuat Bisnis: Cara Mengatur dan Menentukan Besaran
Modal Membuat Bisnis: Cara Mengatur dan Menentukan Besaran
Ingin Daftar Merek? Jangan Lupa Cek Potensi Keberhasilannya Dulu!

Masih banyak bisnis yang tidak sadar bahwa merek mereka berisiko ditolak.

Yuk, kenali cara menilai potensi keberhasilan sebelum kamu mendaftar!

Jangan Keluar Dulu...
Banyak yang Gagal Daftar Merek, Jangan Sampai Kamu Juga!
Banyak yang Gagal Daftar Merek, Jangan Sampai Kamu Juga!