7 Strategi Marketing Restoran dengan Ide Kekinian

Strategi Marketing Restoran

Eksekusi strategi marketing restoran sudah sepatutnya kamu terapkan saat kamu punya usaha kuliner. Hal ini guna menunjang bisnis agar senantiasa jadi yang terdepan dan tak mudah terkalahkan oleh kompetitor.

Ya, rasanya percuma jika kamu sudah menyiapkan menu masakan yang lezat, namun mengesampingkan strategi marketing yang tepat. Bukan pelanggan yang didapat, bisa-bisa bisnis yang kamu jalankan malah terancam tersendat.

Jika kamu serius menginginkan bisnis kuliner agar dapat sukses, ada beberapa strategi yang perlu kamu akses. Berikut strategi marketing restoran yang bisa kamu jadikan pedoman, agar bisnis kuliner milikmu dapat  menarik lebih banyak pelanggan.

Merek Bisa Ditolak? Cari Tahu Sebelum Terlambat!

Banyak bisnis gagal mendaftarkan mereknya karena kesamaan dengan merek lain. Jangan sampai usaha kamu sia-sia hanya karena tidak cek terlebih dahulu. Pahami risikonya sebelum melangkah lebih jauh!

Pelajari Kenapa Cek Merek Itu Penting!

Beragam Ide Strategi Marketing untuk Bisnis Restoran

Di jaman sekarang, mengandalkan promosi konvensional saja untuk keperluan bisnis tidaklah cukup untuk bertahan, apalagi buat berkembang. Maka dari itu, kamu perlu mempersiapkan strategi marketing dengan pendekatan kekinian yang terbukti relevan di era serba digital.

Berikut 7 strategi marketing restoran baru yang bisa kamu jadikan referensi guna mengembangkan bisnis kuliner:

1. Menu Kolaborasi dengan Influencer

Banyak restoran yang sukses saat membuat menu kolaborasi dengan influencer lokal maupun nasional. Misalnya, burger edisi spesial hasil kerja sama dengan food vlogger ternama, atau es kopi yang diracik bareng artis lokal.

Strategi semacam ini bekerja dengan menggabungkan dua audiens, yakni pelanggan restoran dan penggemar sang kreator. Dampaknya sangat kuat secara emosional dan viral secara branding. 

2. Sistem Game Kekinian dan Loyalty Program

Game digital yang kekinian akan lebih memancing audience, daripada memakai cara usang seperti memberikan stempel kertas untuk setiap kali pembelian. Buat aplikasi sederhana atau kerja sama dengan platform loyalty digital.

Misalnya, memberi poin untuk pelanggan, lencana, atau hadiah menarik setiap kali mereka makan, membagikan konten, atau merekomendasikan ke teman. Strategi marketing restoran seperti ini sangat efektif untuk membuat pelanggan betah, aktif, dan terlibat.

3. Konten dengan Hashtag Khusus

Minta pelanggan untuk mengunggah foto mereka saat makan di restoran, lalu tag akun resmi, hingga gunakan hashtag tertentu. Konten dari pelanggan jauh lebih ampuh dalam membangun kepercayaan daripada iklan biasa.

Untuk memicu partisipasi, kamu bisa mengadakan kompetisi mingguan atau bulanan dengan hadiah voucher makan gratis. Selain meningkatkan eksposur organik, strategi marketing bisnis kuliner semacam ini akan memperluas jangkauan tanpa harus mengeluarkan biaya iklan besar.

4. Live Streaming di Dapur dengan Nuansa Restoran

Memperlihatkan kondisi secara langsung terkait kegiatan di dapur restoran akan menjadi nilai tambah dalam pemasaran FnB. Melalui fitur live di media sosial, kamu bisa menunjukkan proses memasak secara real time atau melakukan sesi Q and A dengan chef.

Orang-orang biasanya kepo tentang bagaimana makanan favorit mereka dibuat. Bahkan banyak pelanggan yang justru tertarik datang setelah melihat keaslian dapur atau keramahan staf lewat live streaming.

5. Menu Musiman dengan Tema Populer

Membuat tema relevan dengan apa yang sedang trending akan jadi marketing bisnis kuliner yang menarik. Misalnya, saat ada film besar yang sedang tayang, coba buat menu yang terinspirasi dari film tersebut, tanpa melanggar hak cipta tentunya.

Bisa juga dengan memanfaatkan peristiwa seperti Hari Valentine, Halloween, atau konser artis internasional yang lagi viral. Sesuaikan warna, nama menu, hingga dekorasi restoran dengan tema tersebut. 

6. Short Video Campaign dengan Cerita Emosional

TikTok dan Reels kini menjadi medan perang utama dalam meluncurkan marketing brand. Namun, daripada hanya memamerkan makanan, cobalah buat video storytelling secara singkat, atau buat dalam beberapa bagian yang membuat penasaran.

Misalnya, kisah pasangan yang bertemu pertama kali di restoran, cerita pelanggan yang selalu datang bersama ibunya, atau nostalgia karyawan dengan pelanggan setia. Konten yang menyentuh emosi punya peluang viral yang tinggi. Jangan lupa selipkan identitas restoran secara halus di dalamnya.

7. Menu Rahasia khusus Pelanggan Istimewa

Buat strategi eksklusif dengan memanfaatkan WhatsApp atau DM Instagram. Contohnya, restoran punya menu rahasia yang hanya bisa dipesan lewat chat pribadi, dan jumlahnya terbatas per hari. 

Ciptakan kesan eksklusif dan rahasia, sehingga pelanggan merasa spesial saat berhasil memesannya. Kamu bisa menyebut ini sebagai Underground Menu atau Chef’s Whisper agar pelanggan penasaran dan merasa diistimewakan.

Kesalahan Pemasaran Restoran yang Perlu Dihindari

Sebagus apapun ide yang dijalankan, strategi marketing restoran bisa gagal total kalau beberapa kesalahan dasar masih dilakukan. Kegagalan tidak selalu disebabkan oleh ide yang buruk, melainkan karena eksekusi yang keliru.

Berikut beberapa hal yang sebaiknya dihindari agar strategi marketing yang sudah dirancang dengan matang tidak berujung sia-sia:

1. Mengabaikan Konsistensi Identitas Brand

Banyak restoran terlalu sering mengubah gaya komunikasi, desain visual, atau tone promosi. Identitas brand merupakan dasar dari strategi marketing restoran. Jika identitas tidak konsisten, maka semua kampanye, entah sebagus apapun idenya, malah akan membuat bingung pelanggan.

2. Promosi Tidak Relevan dengan Target Pasar

Mengadakan diskon midnight di area perkantoran yang sepi saat malam hari merupakan contoh promosi yang salah sasaran. Strategi marketing restoran harus berpijak pada pemahaman pasar, seperti siapa pelanggan itu, bagaimana kebiasaan mereka, dan apa yang mereka cari.

3. Terlalu Fokus pada Tren, Lupa pada Keunikan Diri

Ikut tren boleh saja, tapi terlalu sering mengekor bisa membuat restoran kehilangan ciri khas. Banyak restoran yang rela mengubah konsep menunya hanya karena tren makanan Korea sedang naik, padahal sebelumnya mereka dikenal karena menu khas Indonesia yang kuat.

Strategi marketing restoran yang sehat harus menyeimbangkan antara mengikuti tren dan mempertahankan DNA bisnis.

4. Melewatkan Feedback dan Komentar Pelanggan

Promosi yang baik ialah yang menghidupkan interaksi secara dua arah. Sayangnya, masih banyak restoran yang terlalu fokus pada menyebarkan pesan, tapi tidak mendengarkan umpan balik dari pelanggan. Padahal, pelanggan yang memberi kritik sejatinya akan menjadi peluang untuk perbaikan. 

5. Visual dan Copywriting yang Tidak Menjual

Iklan boleh keren, tapi kalau fotonya gelap, desainnya norak, atau caption membingungkan, maka promosi tersebut akan gagal menarik perhatian. Konten visual dan kata-kata merupakan ujung tombak dari strategi marketing restoran.

Jika ini diabaikan, maka semua ide cemerlang bisa kehilangan kekuatannya. Pastikan kamu menggunakan foto makanan yang menggoda, tata letak yang estetik, dan kalimat promosi yang menggugah selera.

Tingkatkan Strategi Bisnis dengan Melindungi Merek Dagang

Jangan sampai ketika kamu sudah susah payah menyusun strategi marketing, namun ternyata nama brand restoran milikmu ada kesamaan dengan pihak lain. Jika hal demikian terjadi, kamu akan direpotkan dengan masalah sengketa hukum yang berbelit.

Lantas, langkah penting yang perlu dilalui ialah, melakukan pengecekan merek guna memastikan nama bisnismu otentik. Kini kamu tak perlu bingung harus mulai dari mana, karena cek merek dagang bisa dilakukan secara online dan praktis lewat Mebiso.

Setelah itu, kamu bisa langsung daftar merek online di Mebiso, dengan proses transparan, panduan lengkap, dan tim support yang responsif. Pastikan strategi marketing restoran makin terarah dengan perlindungan merek yang sah.

Sudah Punya Nama Brand? Tapi, Apa Sudah Aman?

Banyak bisnis tidak sadar kalau nama brand mereka bisa saja sudah dimiliki orang lain. Sebelum melangkah lebih jauh, pastikan merek kamu tidak bermasalah di kemudian hari!

Pelajari Pentingnya Cek Merek!

FAQ

Mengapa harus mengeluarkan biaya besar untuk marketing?

Sebagai investasi untuk menarik pelanggan, membangun brand, dan meningkatkan penjualan secara berkelanjutan.

Bagaimana cara agar konsumen baru mau menjadi pelanggan loyal?

Berikan pengalaman positif secara konsisten, mulai dari rasa makanan, pelayanan, hingga interaksi setelah pembelian.

Apakah pembuatan strategi marketing bisa dilakukan tanpa biaya?

Bisa, dengan memanfaatkan media sosial, content marketing, dan promosi dari mulut ke mulut secara kreatif.

Sarana apa yang paling cocok dipakai UMKM sebagai media promosi?

Media sosial seperti Instagram, WhatsApp, dan TikTok sangat efektif karena murah, mudah diakses, dan menjangkau banyak orang.

Kapan waktu yang tepat untuk mengeksekusi strategi marketing restoran

Saat bisnis sudah punya identitas brand yang jelas dan siap menangani lonjakan permintaan dari hasil promosi.

Artikel Terkait
Panduan Lengkap Izin Usaha Cafe, Penting untuk Pebisnis
Panduan Lengkap Izin Usaha Cafe, Penting untuk Pebisnis
5 Pengusaha Sukses di Indonesia dari Nol dan Teladannya!
5 Pengusaha Sukses di Indonesia dari Nol dan Teladannya!
Segini Modal Usaha Kuliner dari UMKM hingga Skala Besar
Segini Modal Usaha Kuliner dari UMKM hingga Skala Besar
Sister Company: Arti, Contoh dan Bedanya dengan Anak Perusahaan
Sister Company: Arti, Contoh dan Bedanya dengan Anak Perusahaan
Intip Strategi Pemasaran Mie Gacoan, dari Viral Sampai Cuan
Intip Strategi Pemasaran Mie Gacoan, dari Viral Sampai Cuan
Cara Mudah Mengurus Izin Usaha Laundry secara Mandiri
Cara Mudah Mengurus Izin Usaha Laundry secara Mandiri
Sebelum Daftar Merek, Ada Hal Penting yang Harus Kamu Lakukan!

Sebuah nama brand bisa mendongkrak bisnis,

tapi juga bisa menjadi bumerang jika tidak dicek lebih dulu

Jangan Keluar Dulu...
Merek Bisa Jadi Senjata Bisnis, Tapi Apa Sudah Terlindungi?
ADA DISKON HOSTING
days
10
hours
10
minutes
10
seconds
10
Tunggu Dulu...
20% OFF